HARI INI, KANWIL KEMENKUMHAM SULTRA MELAKSANAKAN UJIAN SKB SISTEM CAT

WhatsApp Image 2018 12 04 at 07.16.43

KENDARI - Sebanyak 8 (delapan) peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kantor Wilayah (Kanwil) Sulawesi Tenggara hari ini, Selasa (04/12/18).

Seleksi yang dilaksanakan di Unit Pelaksana Teknis Badan Kepegawaian Negara Kota Kendari ini merupakan Seleksi Kompetensi Bidang CPNS berbasis Computer Assisted Test (CAT) yang kedua kalinya sejak tahun 2017, khusus yang diadakan di Sulawesi Tenggara.

Untuk diketahui, seleksi kualifikasi pendidikan Strata-1 ini selanjutnya akan dilaksanakan tes Seleksi Kompetensi Bidang melalui sistem Wawancara dimana yang lulus sampai tahap akhir akan ditempatkan di seluruh Indonesia. Khusus Kanwil Sultra mendapatkan 7 (tujuh) formasi diantaranya Analis Hukum sebanyak dua orang, Analis Perencanaan Evaluasi dan Pelaporan dua orang, Pengelolah Teknologi Informasi dua orang, dan Penata Keuangan satu orang.

Pelaksanaan tes ini, dilaksanakan oleh Panitia Intern dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara yang diketuai oleh Kepala Divisi Andministrasi (Kadivmin) Kemenkumham Sultra, Sismolo.

WhatsApp Image 2018 12 04 at 07.16.44JAJA


Cetak   E-mail