Pendampingan Penyelesaian Masalah Penyusunan Laporan Keuangan dan BMN Jajaran Kemenkumham Sultra

Pendampingan Penyelesaian Masalah Penyusunan Laporan Keuangan dan BMN Jajaran Kemenkumham Sultra

Kendari - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara (Kanwil Kemenkumham Sultra) menyelenggarakan menyelenggarakan kegiatan Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara Semester I Tahun Anggaran 2023 pada tanggal 3-5 Juli 2023. Kegiatan ini dilaksanakan guna menjamin akurasi data yang disajikan dalam rangka upaya mewujudkan Laporan Keuangan yang akurat, transparan dan akuntabel melalui Modul Pelaporan SAKTI, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara selaku Unit Akuntansi Pembantu Pengguna Anggaran/Barang–Wilayah (UAPPA/B-W).

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Kepala Subbagian Pengelolaan Keuangan dan BMN Lapoku bertindak sebagai Moderator pada kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Plaza Inn Kendari, Senin (03/07/2023). Kepala Seksi Pembinaan Sistem Akuntansi Pemerintah Pusat (PSAPP) Samsul Hadi beserta Tim KPPN Kendari hadir sebagai Narasumber.

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Dalam paparannya Samsul menjelaskan beberapa hal terkait pembaharuan penyusunan Laporan Tahun 2023 melalui Aplikasi Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI). Samsul juga mengapresiasi atas keberhasilan Kemenkumham dalam mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Kepala Seksi PSAPP ini menyampaikan beberapa strategi yang dapat dilakukan guna meningkatkan kualitas laporan keuangan pada tahun 2023. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan dan menindaklanjuti menu To Do List, Monitoring, dan Daftar/Rincian pada Aplikasi MonSAKTI untuk mengoptimalkan validitas data laporan keuangan.

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Tim KPPN Kendari memaparkan permasalahan Penyusunan Laporan Keuangan Semester I Tahun Anggaran 2023 berdasarkan data yang terhimpun pada aplikasi Monitoring Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (MonSAKTI) masing-masing Satuan Kerja dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan dan BMN oleh Tim KPPN Kendari.

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Operator Pelaporan SAKTI Modul GLP dan Pelaporan SAKTI Modul Aset/Modul Persediaan dari setiap satuan kerja dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra hadir sebagai peserta pada kegiatan Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara Semester I Tahun Anggaran 2023.

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara Semester I Tahun Anggaran 2023 dilingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara merupakan langkah persiapan dalam menghadapi pelaksanaan Rekonsiliasi Tingkat Nasional yang akan segera dilaksanakan oleh Kementerian Hukum dan HAM pada tanggal 10-12 Juli 2023 di Bandung.

WhatsApp Image 2023 07 03 at 15.02.58

 

 


Cetak   E-mail