Rapat Persiapan Pemantauan Evaluasi KKP HAM Se-Sulawesi Tenggara

Rapat Persiapan Pemantauan Evaluasi KKP HAM Se-Sulawesi Tenggara

Kendari - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara (Kanwil Kemenkumham Sultra) melalui Divisi Pelayanan Hukum dan HAM melaksanakan Rapat Persiapan Pemantauan Evaluasi Kabupaten/Kota Peduli HAM (KKP HAM) Se-Sulawesi Tenggara. Rapat dipimpin oleh Kepala Bidang Hak Asasi Manusia (Kabid HAM) Sunyoto dan dihadiri oleh staf di ruangan Bidang HAM, Senin (08/05/2023).

Pelaksanaan koordinasi persiapan pengumpulan data dan pendampingan KKP HAM di laksanakan sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 53 Tahun 2021 tentang Aksi HAM Daerah Tahun 2021-2025 yang merupakan pedoman dalam penyusunan program Aksi HAM bagi Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi, Kabupaten dan Kota dalam pelaksanaan Penghormatan, Pelindungan, Pemenuhan, Penegakan, dan Pemajuan Hak Asasi Manusia (P5HAM) secara terencana dan berkelanjutan Pelaksanaan koordinasi Aksi HAM di kabupaten Konawe Selatan yang dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk pelaksanaan persiapan pelaporan B04 Aksi HAM dan kriteria penilaian KKP HAM.

Pemantauan evaluasi KKP HAM direncanakan akan dilaksanakan pada hari Selasa dengan jumlah peserta 50 orang mewakili Pemerintag daerah di lingkup Provinsi Sulawesi Tenggara. Pada kesempatan ini kepala bidang ham membagikan tugas kepada tim dan berharap semua bertanggung jawab dengan tugas yang diberikan.

WhatsApp Image 2023 05 08 at 09.51.15

WhatsApp Image 2023 05 08 at 09.51.15

WhatsApp Image 2023 05 08 at 09.51.15


Cetak   E-mail