Awasi Pembangunan Tembok Pembatas, Kadivmin Lakukan Monitoring Di Lapas Kendari

Kendari - Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara (Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sultra), Sunu Teddy Maranto bersama Tim Monitoring dan Evaluasi Kanwil Kemenkumham Sultra lakukan monitoring terhadap pembangunan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kendari. Kamis (26/10/2023)

 IMG 20231026 WA0028

Dalam kunjungan tersebut, Kadivmin bersama tim monev Kantor Wilayah didampingi Kepala Lapas Kelas IIA Kendari, Tapianus Antonio untuk melihat secara langsung progres pembangunan pagar pembatas lahan dan tembok keliling di Lapas Kendari.

 IMG 20231026 WA0029

Dalam kesempatan ini, Kadivmin menghimbau untuk memaksimalkan musim panas ini untuk melakukan pengerjaan pembangunan dan sediakan banyak tenaga kerja agar pembangunan dapat terselesaikan dengan cepat sebelum memasuki musim hujan.

 

“Memanfaatkan cuaca yang bersahabat ini yaitu musim kemarau untuk percepatan progres pengerjaan. Sediakan banyak tenaga kerja mengingat waktu yang sangat singkat” ucap Sunu.

 IMG 20231026 WA0030

Lebih lanjut, Kadivmin menegaskan untuk memperkuat penjagaan dengan menjauhkan barang-barang yang berpotensi disalahgunakan oleh Warga Binaan serta terkait administrasi pembangunan untuk selalu dilaporkan.

 IMG 20231026 WA0033

“Perhatikan juga sisi keamanan karena yang dibangun ini adalah pagar lapas, perhatikan orang-orang yang tidak dikenal dan mencurigakan, jauhkan barang-barang yang berpotensi disalahgunakan oleh Warga Binaan kita, dan laporkan secara rutin capaian maupun kendala yang ada, sehingga bisa diambil langkah-langkah penyelesaian persoalannya” Tegasnya.

 

Terakhir, Kadivmin mengingatkan ke pelaksana kegiatan untuk segera meminta pembayaran mengingat pengerjaan sudah mulai dilakukan.

 

“Perintahkan kepelaksana untuk segera meminta pembayaran termin pertama, mengingat pekerjaan sudah mulai dilaksanakan.” Tutupnya.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI