Kanwil Kemenkumham Sultra Ikuti Kegiatan Konferensi Hukum Nasional Dengan Tema Startegi Dan Sinergitas Penegakan Hukum Tindakan Pidana Korupsi

Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra diwakili oleh Kepala Subbidang FPPHD, Nuraeni beserta Penyuluh Hukum dan Analis Hukum mengikuti Konferensi Hukum Nasional (KHN) secara virtual di Aula II Kanwil Sultra, Rabu (25/10). 

IMG 20231025 WA0021

Acara KHN Tahun 2023 dibuka secara langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly. Dalam sambutannya Menkumham menyampaikan terima kasihnya kepada JDIHN beserta seluruh kepala daerah baik pusat maupun daerah atas sinergitas dan semangat yang tak kenal padam dalam mengedepankan keterbukaan informasi informasi hukum kepada masyarakat. "Ini sama artinya telah digalakkannya penyebarluasan kebijakan pemerintah yang diharapkan akan mendorong peran serta keaktifan masyarakat untuk turut membangun dalam tercapainya target Indonesia Emas tahun 2045". Tutup Menkumham.

Acara ini mengusung tema "Strategi dan Sinergitas Penegakan Hukum Tindak Pidana Korupsi", digelar pada 24-25 Oktober 2023 di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta.

IMG 20231025 WA0019

Acara ini diharapkan akan melahirkan rekomendasi untuk perbaikan penegakan hukum tindak pidana korupsi di masa mendatang, sebut Kepala BPHN Widodo Ekatjahjana.

 

“Ide dasar dari pelaksanaan Konferensi Hukum Nasional (KHN) Tahun 2023 berangkat dari semakin maraknya kasus korupsi di Indonesia beberapa waktu tahun terakhir namun upaya pemberantasan dan penegakan hukumnya belum efektif dan memenuhi harapan sehingga perlu ada inisiatif pembenahan hukum/peraturan perundang-undangan untuk mengatasi kendala dan persoalan tersebut, pungkasnya.

IMG 20231025 WA0022

Konferensi Hukum Nasional (KHN) 2023 untuk mengurai problematika yang dihadapi oleh institusi penegakan hukum selama sehingga dihasilkan suatu rekomendasi perbaikan ke depannya sekaligus dalam rangka merajut sinergitas yang baik diantara institusi penegak hukum, tutup Widodo Ekatjahjana.

 

Kanwil Kemenkumham Sultra | Silvester Sili Laba

#SesitahunanAALCO61 #yasonnalaoly #kemenkumhamri #kumhamsultra #silvestersililaba

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI