Dukung Rencana Aksi Daerah HAM 2023, Kanwil Sultra Ikuti Rakor

Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tenggara diwakili oleh Kepala Bidang HAM Sunyoto mengikuti rapat koordinasi dan evaluasi persiapan penyampaian pelaporan Aksi HAM B12 bersama pemerintah daerah Provinsi Sulawesi Tenggara yang dilaksanakan di Hotel Zahra Syariah Kendari, Jumat (10/11).

IMG 20231110 WA0196

Rapat koordinasi dihadiri oleh Kepala Bagian Hukum dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten/ Kota se Sulawesi Tenggara serta organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.

 

Mengawali rapat koordinasi, Kepala Bidang HAM Sunyoto bertindak sebagai narasumber menyampaikan bahwa sebagai pemerintah pusat maupun daerah, kita disini bersama-sama melaksanakan dan mengumpulkan apa yang sudah menjadi Deklarasi Universal HAM.

 

"Tanggung jawab pelaksanaan HAM itu ada di pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, dalam hal ini Kementerian Hukum dan HAM mempunyai tugas untuk mengukur sejauh mana implementasi hak asasi manusia, untuk itu kita patut bersinergi dan berkolaborasi dalam hal Rencana Aksi Nasional HAM sebagaimana tertuang dalam PERPRES No. 53 Tahun 2021 Tentang Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia Tahun 2021 - 2025.

IMG 20231110 WA0197

Ada 4 Rencana Strategis Aksi HAM yang harus dilaksanakan dilaporkan secara periodik oleh pemerintah kabupaten/pemerintah kota yakni pelaporan B04, B08, dan B12, lanjut Sunyoto.

 

Adapun 4 rencana strategis dimaksud meliputi:

1. Perlindungan terhadap hak-hak perempuan;

2. Perlindungan terhadap hak-hak anak;

3. Perlindungan terhadap hak-hak kelompok penyandang disabilitas; dan

4. Perlindungan hak-hak kelompok masyarakat adat. 

 

Selesai pemaparan dilanjutkan acara tanya jawab/ diskusi terkait pemenuhan data dukung dan kendala teknis dalam penyampaian pelaporan Aksi HAM B12 terutama dengan penerapan sistem aplikasi baru dalam pelaporan aksi HAM yakni Aplikasi SAPA-HAM.

 

SAPA-HAM merupakan aplikasi yang disiapkan sebagai portal pelaporan Aksi HAM pada tahun 2023, diharapkan pada Periode B04, B08, dan B12 pelaporan Aksi HAM dapat dilakukan melalui aplikasi tersebut oleh masing-masing Pemerintah Kota/ Kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara, tutup Sunyoto.

 

Rapat Koordinasi Aksi HAM ditutup oleh Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, Wa Ode Muslihatun.

 

Kanwil Kemenkumham Sultra | Silvester Sili Laba

#SesitahunanAALCO61 #yasonnalaoly #kemenkumhamri #kumhamsultra #silvestersililaba

Kadiv Yankumham : Terus Semangat dan Berdoa Dalam Mengerjakan Tes Agar Hasilnya Maksimal

Kendari - Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara Hidayat Yasin, mengawasi pelaksanaan Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Computer Assisted Test (CAT) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Kemenkumham Tahun 2023 di Hotel Athaya. Sabtu (11/11/2023) 

IMG 20231111 WA0005

Kadiv Yankumham Hidayat Yasin yang di dampingi, Kepala Bagian Umum Ahmad Sahrun, Kepala Bidang Keamanan I Gede Artayasa bersama Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian Azwar Anas, melakukan kontrol sekaligus memberikan saran dan masukan kepada peserta yang sedang menunggu giliran mereka melaksanakan Tes CAT. 

IMG 20231111 WA0010

Hidayat juga menyempatkan diri untuk memberikan semangat kepada peserta-peserta yang terlihat gugup, tidak hanya semangat namun juga memberikan beberapa candaan sehingga setiap peserta setidaknya bisa sedikit rileks. 

IMG 20231111 WA0000

"Kalian harus semangat demi mendapatkan hasil yang terbaik, dan ingat jangan lupa berdoa agar bisa lebih tenang dalam mengerjakan tesnya" Ungkap Hidayat saat bersama Peserta SKD Kemenkumham 2023

 

Eratkan Hubungan Silahturahmi, Kakanwil Kembali Merangkul Insan Pers di Pojok Aspirasi

Kendari - Insan Pers adalah Kerabat dekat dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara, seperti itulah ungkapan yang tepat untuk menggambarkan hubungan antara Kanwil Kemenkumham Sultra bersama Insan Pers yang ada di Sulawesi Tenggara. 

 IMG 20231110 WA0245

Hal ini bukan tanpa alasan, namun menjadi bukti nyata hubungan tali silahturahmi antara Kanwil Kemenkumham Sultra dan Insan Pers. Dan pada hari ini, Jumat 10 November 2023 kembali Kumham Sultra mengadakan kegiatan Silahturahmi dan Diskusi bersama Insan Pers di Pojok Aspirasi Kanwil Kumham Sultra. 

 IMG 20231110 WA0230

Seperti yang diketahui bahwa Kemenkumham Sultra dibawah Kepemimpinan Silvester Sili Laba sebagai Kakanwil, menjadikan agenda rutin dalam menjalin silahturahmi dan diskusi bersama Insan Pers di Sulawesi Tenggara. 

 IMG 20231110 WA0228

Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai agenda dalam menyerap informasi dari rekan-rekan Pers yang didapatkan dilapangan terkait dari kinerja Kanwil Kemenkumham Sultra serta Unit Pelaksana Teknis dibawahnya. 

 IMG 20231110 WA0231

Pada kesempatan ini kakanwil berbagi informasi terkait Aplikasi SILILABA, dimana kakanwil menyampaikan bahwa dalam aplikasi SILILABA memuat banyak informasi dan data terkait Pemasyarakatan berupa jumlah WBP hingga kegiatan setiap UPT Pemasyarakatan serta terkait Keimigrasian dimulai data WNA di Sulawesi Tenggara hingga jumlah pelayanan Pasport di Kanim di lingkup kumham Sultra. 

 IMG 20231110 WA0233

Kakanwil juga tidak lupa mengucapkan Terima kasih kepada seluruh Insan pers yang hadir, menurut beliau insan pers sebagai Mitra kanwil Kemenkumham Sultra telah banyak membantu dalam penyebaran informasi dan pemberitaan secara positif pada lingkup Kanwil Kemenkumham Sultra kepada Masyarakat. 

 

"Terima kasih atas kolaborasi insan pers bersama kami, sehingga beberapa kali Kanwil Sultra mendapatkan beberapa penghargaan yang tidak terlepas dari bantuan rekan-rekan insan pers* Tutup kakanwil. 

Kanwil Kemenkumham Sultra Ikuti Rapat Persiapan Monev RKT RB Triwulan IV

Kendari - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara mengikuti Rapat Persiapan Monev RKT RB Triwulan IV Tahun 2023 oleh Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal bersama Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI secara virtual, Jumat (10/11/2023). Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Bagian Program dan Humas Ruslan serta Kepala Sub Bagian Humas, RB, dan TI, Muh.Akram, Kepala Sub Bagian Pengelola Keuangan dan BMN Lapoku juga diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra.

25b11ac1 8add 4fb5 9385 afec880a818c

Pada kesempatan tersebut Koordinator Reformasi Birokrasi Itjen Kemenkumham RI, Kesuma Negara menyampaikan sesuai dengan Permen PANRB 3 Nomor Tahun 2023 tentang Evaluasi Reformasi Birokrasi menyebutkan pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi RB dilakukan secara berkala dan minimal dilaksanakan setiap 6 bulan yang dilakukan secara internal.

Kesuma menyampaikan monev RB dilakukan untuk memantau keberhasilan pelaksanaan RB dengan mengukur ketercapaian target pada indikator sasaran dan tujuan RB serta indikator lain yang terkait RB. Selain itu monev juga dilakukan untuk menilai keberhasilan / efektivitas rencana Aksi dan menilai kualitas pengelolaan RB.

“Pencapaian pada tingkat Eselon I dan Kantor Wilayah pada umumnya sudah memuaskan, namun pada tingkat satuan kerja masih membutuhkan dorongan dan pedampingan sehingga seluruh target capaian dapat terpenuhi,” ujarnya.

13c3edf0 4d4f 4c0f 9c49 ed3a03243508

Kepala Bagian Reformasi dan Birokrasi Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI, Bramantyo Agung Nugroho menyampaikan ada beberapa hal yang menjadi catatan selama pelaksanaan monev. Ia mengatakan penilaian RB tidak hanya sebatas RB General dan RB Tematik saja namun ada juga nilai koefisien atau faktor pengurang. Faktor pengurang tersebut diantaranya terdapat KKN kemudian terdapat pemberitaan negatif yang viral di sosial media dan juga tingkat implementasi di tingkat Meso atau di tingkat Kementerian. Untuk itu sesuai dengan arahan pimpinan ia mengharapkan dukungan dari seluruh ASN Kemenkumham RI untuk bersama-sama memitigasi faktor-faktor pengurang tersebut.

96bfd6f3 7423 45a5 9c6c fea148dd01da

Bramantyo mengatakan pengunggahan ERB untuk periode B-03 sampai dengan B-09 masih diberikan kesempatan hingga tanggal 20 November 2023 dan akan ditutup pada pukul 23.59 WIB. Sedangkan untuk jadwal pengunggahan data dukung Triwulan IV (B-12) dapat dilaksanakan hingga 30 November 2023 dan akan dilakukan Monev pada 4 s/d 6 Desember 2023 dimana satker dapat melakukan perbaikan selama masa monev.

“Kami mengharapkan untuk setiap Satker dapat yang belum mencapai 100% dapat segera melengkapi data dukungnya karena masih ada kesempatan sampai dengan 22 November 2023,” katanya.

Dukung Semangat Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan, Kumham Sultra Laksanakan Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan ke 78

Kendari - Dengan mengusung Tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”, Peringatan Hari Pahlawan ke 78th ini sebagai jawaban dalam menghadapi ancaman penjajahan modern yang kian nyata. Mengingat kita merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral. 

IMG 20231110 WA0060

Maka dari itu, untuk mendukung serta turut mendukung harapan dari tema peringatan Hari Pahlawan Ke 78 ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara melaksanakan Upacara Bendara Merah Putih yang di laksanakan di Lapangan Upacara Kanwil Sultra serta diikuti seluruh Pegawai Kanwil Kemenkumham Sultra serta perwakilan dari Unit Pelaksana Teknis pada lingkup Kumham Sultra yang berada di Kota Kendari. 

IMG 20231110 WA0068

Kepala Divisi Pemasyarakatan H. Muslim yang bertugas sebagai Inspektur Upacara menyampaikan Amanat dari Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini, dimana tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus adalah untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara. 

 

"Ancaman dan tantangan ini akan kita taklukkan berbekal semangat yang sama seperti dicontohkan para pejuang 10 November 1945. Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena Pahlawan Bangsa telah mengajarkan kita nilai-nilai perjuangan. Nilai yang jika kita ikuti niscaya membawa jejak kemenangan." Ungkap H. Muslim satmat membacakan Amanat Mensos RI

IMG 20231110 WA0043

Serta lebih lanjut melalui H. Muslim, Tri Rismaharini menyampaikan bahwa Pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran serta mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan kelompok dan atau diri sendiri.

 

"Para Pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa: kita bukan bangsa pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal dan dada menggelora. Rakyat bergandeng tangan dengan para Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama berikut pengikutnya, bersama Laskar-laskar pemuda dan pejuang dari seantero Nusantara, semuanya melebur menjadi satu. Merdeka atau Mati!" Tegas H. Muslim 

IMG 20231110 WA0041

Terakhir H. Muslim mengajak seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Sultra untuk terus berupaya membangun usaha dan ekonomi kerakyatan sehingga Indonesia dapat menjadi tumbuh menjadi negara yang makin maju dan sejahtera. 

 

"Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera." Tutup H. Muslim. 

IMG 20231110 WA0039

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI