Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pimpin Apel Pagi Bersama, Kakanwil Beri Apresiasi Jajarannya Dalam Membangun dan Memberikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat Sulawesi Tenggara

Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara Silvester Sili Laba bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan Bambang Haryanto, Kepala Divisi Keimigrasian Sjachrl serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Tubagus Erif Faturahman memimpin apel pagi bersama seluruh jajaran pegawai pada lingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra secara hybrid di Aula Kanwil. Selasa (03/09/2024)

WhatsApp Image 2024 09 03 at 08.59.59 fdc3c862

Mengawali apel pagi, Kadiv Pemasyarakatan Bambang Haryanto mempersilahkan Kadiv Yankumham Tubagus Erif Faturahman untuk memperkenalkan diri kepada seluruh jajaran pada lingkungan Kanwil Kemenkumham Sultra. Seperti yang diketahui bahwa Tubagus Erif Faturahman adalah Kadiv Yankumham yang baru dilantik menggantikan Kadiv Yankumham yang lama Hidayat Yasin.

Dalam Perkenalannya Kadiv Yankumham menyampaikan ucapan terima kasih dan apreasiasi atas sambutan jajaran yang begitu positif atas kehadirannya, kemudian beliau juga meminta agar kedepannya mendapatkan bimbingan baik dari Kakanwil, maupun Kadiv lainnya. Hal ini diharapkan oleh kadiv Yankumham agar apa yang menjadi target kinerja Kanwil Kemenkumham SUltra dapat diteruskan dan dijalankan dengan baik.

"Saya ditunjuk dan ditepatkan disini bukan berarti saya yang terbaik, namun Amanah yang diberikan harus tetap dilaksanakan dengan baik khususnya dalam Pelayanan Hukum dan HAM, Apabila saya benar tolong dukung dan apabila saya salah mohon ditegur tanpa keraguan" Ungkap Tubagus

WhatsApp Image 2024 09 03 at 08.59.59 83cdd557

Selanjutnya arahanya dari Kadiv Keimigrasian yang menyampaikan beberapa hal salah satunya perihal sebelum melaksanakan tugas perlunya meminta doa kepada orang tua masing-masing, karena keberkahan yang didoakan oleh orang tua terus mengalir sampai kapanpun dan hal itu tidak dapat terbayarkan oleh apapun.

Kemudian juga Kadiv Im menambahkan terkait penilaian pegawai yang dimana pegawai telah telah dinilai dan mendapatkan predikat pegawai teladan seharusnya jika pegawai tersebut masih berkompeten dan baik maka ikutkan Kembali dalam penilaian, dengan begitu tentu akan ada pegawai-pegawai yang berusaha lebih baik dan bersaing untuk menjadi tuna pengayoman yang teladan. Ini adalah salah satunya bentuk dalam memberikan motivasi kepada seluruh jajaran yang ada.

Selanjutnya pada kesempatan ini juga Kakanwil dalam arahannya menyampaikan rasa bangga dan mengucapkan terima kasih kepada jajarannya karena telah memberikan yang terbaik untuk masyarakat Bumi Anoa Sulawesi Tenggara.

Kakanwil juga menyampaikan saat mengikuti rapat Paripurna DRPD Provinsi Sultra, hadir Pj Gubernur Sultra sekaligus Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI Komjen Pol. (P) Dr (H.C) Andap Budhi Revianto.,S.I.K.,M.H, yang dimana pada rapat tersebut telah menghasilkan beberapa peraturan daerah. Pada kesempatan yang sama juga Pj Gubenur Sultra menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Kanwil Kemenkumham Sultra melalui Kakanwil karena telah memberikan yang terbaik dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat Sulawesi Tenggara.

Kakanwil juga mengharapkan seluruh jajarannya untuk terus mendorong dan membantu setiap pimpinannya, tetap sinergi, komunikatif dan kolaboratif, saling menjaga satu sama lain serta tetap menjaga nama baik dan marwah dari organisasi Kemenkumham.

WhatsApp Image 2024 09 03 at 09.00.00 4e0d781f

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI