Jakarta - Menteri Hukum Supratman Andi Agtas menerima laporan Jajaran Kemenkumham Sultra dalam rangka melaporkan rencana pembangunan Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra sekaligus penyampaian terima kasih dari Kepala Kantor Wilayah Silvester Sili Laba atas penugasan baru di Kampung Halaman.
Tim Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra yang dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia Silvester Sili Laba didampingi Kepala Divisi Administrasi Sunu Tedy Maranto, Kepala Bagian Umum Ahmad Sahrun, Kepala Bagian Program dan Humas Ruslan, Kepala Sub Bagian Kepegawaian M. Syaeful Rizal Dan Kepala Sub Bagian Program Jumaedy Amir diterima Menteri Hukum Supratman Andi Agtas di ruangan kerja Menteri Hukum di Gedung Sekretariat Jenderal. Rabu (30/10/2024)
Selain menerima laporan, Menteri Hukum juga memberikan 3 (Tiga) arahan serta penguatan kepada jajaran Kanwil Kemenkumham Sultra
Dalam arahan pertama, Beliau menegaskan untuk menjaga Integritas Kementerian Hukum dan HAM, terutama selama pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di Kemenkumham
“Jaga Integritas kita, jangan ada kecurangan selama penerimaan CPNS, apalagi menggugurkan karena penilaian subyektif,” Tegas Menhum
Masih seputar seleksi CPNS Kemenkumham Tahun 2024, Beliau menyampaikan untuk menggunakan Merit Sistem, sehingga siapapun memiliki kesempatan yang sama agar pegawai tidak kehilangan harapan.
Perlu diketahui, Merit Sistem adalah kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi, dan kinerja, yang diberlakukan secara adil dan wajar dengan tanpa diskriminasi. Hal tersebut telah diatur melalui Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (UU ASN) pada Pasal 1.
Terakhir, Beliau menekankan untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan maksimal kepada seluruh masyarakat
“Berikan pelayanan terbaik kepada siapapun, permudah segala urusan terkait pelayanan publik.” Tutupnya