Kendari - Tebar Keberkahan Bulan Suci Ramadhan, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) berbagi takjil untuk masyarakat Kota Kendari, Selasa (26/03/2024).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pj. Gubernur Sultra yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto, didampingi Sekda Provinsi Sultra, Asrun Lio, dan Kakanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba beserta para Pimpinan Tinggi Pratama dan Jajaran pegawai Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara.
Pembagian takjil berlangsung di beberapa titik di Kota Kendari antara lain Eks MTQ, Kota Lama, Pasar Korem, dan Wua-wua dengan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, takjil disalurkan kepada warga sekitar dan juga para pengguna jalan di beberapa titik.
Kegiatan ini bukan hanya sekadar pembagian takjil, namun juga menjadi momen untuk berbagi kepada sesama sekaligus mempererat hubungan antara Kemenkumham dengan masyarakat, khususnya di Kota Kendari.