Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementeran Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba Bersama Kepala Divisi Keimigrasian Sjachril, memimpin apel bersama Seluruh Jajaran Pegawai di Lingkungan Kemenkumham Sultra.
Dalam apel pagi ini, Kakanwil menekankan untuk menjaga komitmen, marwah, dan kedisiplinan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) terutama sebagai ASN di Kemenkumham.
"Saya minta komitmen kedisiplinan kita tetap dijaga, jangan sampai mencorengkan apa yang kita telah peroleh yaitu WBK di tahun 2020," Ujar Kakanwil dalam arahan apel pagi, Rabu (07/08/2024)
Sebagai bagian dari pelayan masyarakat, Kakanwil juga kembali menekankan kepada seluruh Jajaran baik di Kantor Wilayah, Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan, dan Imigrasi agar meningkatkan kembali hospitality pelayanan kepada masyarakat Sulawesi Tenggara.
"Hospitality dan kepatuhan kita perlu ditingkatkan lagi, kita (Kanwil) sebagai model bagi teman-teman di UPT. Saya minta ditingkatkan lagi hospitality pelayanan untuk masyarakat Bumi Anoa," lanjutnya.
"Jaga Marwah ini, mari kita sama-sama membangun rasa kebersamaan, dan kekeluargaan dalam menciptakan Kemenkumham Sultra yang semakin humanis." tutupnya