Kendari - Tim Penilai Internal Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM melakukan koordinasi kepada Kepala Kantor Wilayah Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba Terkait pelaksanaan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas pada Unit Pelaksana Teknis Jajaran Kantor Wilayah Sulawesi Tenggara, Jumat (17/05/2024).
Tim Penilai Internal yang melakukan penilaian Desk Evaluasi terdiri dari Auditor Madya Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, M.H. Kesuma Negara selaku Pengendali Teknis, Auditor Pertama Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Ham, Dita Priandini selaku Ketua Tim dan Gesang Widiatmoko selaku Anggota Tim.
Dalam koordinasinya M.H. Kesuma Negara memberitahukan bahwa Tim Penilai Internal telah melakukan Penilaian Desk Evaluasi pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Baubau, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Baubau, serta Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Raha dan direncanakan akan dilaksanakan juga di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kendari, Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Kendari, dan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Kendari.
Kunjungan koordinasi ini disampaikan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba tentang pelaksanaan kegiatan Tim Internal terkait penilaian Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas pada Jajaran Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara yang sudah berjalan, sedang berjalan dan yang akan berjalan.