Kendari - Dalam Memaksimalkan Kinerja Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara, Kanwil Kemenkumham Sultra menggelar Supervisi Pagu Alokasi Dan Penyusunan Rencana Penarikan Dana Serta Kalender Kerja Tahun Anggaran 2025 yang dirangkaikan dengan Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Dan Sosialisasi terkait dengan Rencana Strategis Kemenkumham Periode Tahun 2020-2024. Kamis (26/09/2024)
Bertempat di aula Kanwil Kemenkumham Sultra, peserta yang hadir merupakan para operator yang terlibat langsung dalam penyusunan tersebut. Baik di Kantor Wilayah, maupun Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi.
Kepala Bagian Program dan Humas, Ruslan dalam sambutannya berharap agar kegiatan yang dilaksanakan dapat sepenuhnya diterapkan dan dapat memaksimalkan kinerja Kemenkumham.
Kegiatan kemudian berlanjut dengan diskusi dan pendampingan penyusunan oleh Tim dari Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kemenkumham, Tim dari Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum, Tim dari Badan Pembinaan Hukum Nasional, serta Tim dari Direktorat Jenderal Keimigrasian.