Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan Bambang Haryanto, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Hidayat dan Kepala Divisi Keimigrasian Sjachril, memimpin Apel Pagi secara virtual yang diikuti jajaran kanwil dan Unit Pelaksana Teknis (UPT), Jum'at (30/08/2024).
Mengawali arahannya Kakanwil mengucapkan selamat ulang tahun kepada salah satu staf yang sedang berulang tahun dan memberikan motivasi lewat sebuah tanyangan vidio agar tidak menyia-nyiakan waktu bersama orang tua dan istri anak di rumah.
"Refleksi buat saya dan teman-teman semua agar tidak menyia-nyiakan kesempatan satu kali seumur hidup untuk merawat ibu tercinta yang melahirkan kita", ujarnya.
"Walaupun rekan-rekan sibuk dengan aktivitas pekerjaan. Tetapi satu hal, jangan lupa orang tua, istri dan anak. Karena merekalah kebahagiaan kita", lanjut Kakanwil.
Selanjutnya arahan Kadivyankum mengucapkan terimakasih kepada Kakanwil, para kadiv dan pegawai kanwil dan UPT yang telah mendukung dan berpartisipasi pada kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (MIC) Sultra tahun 2024 yang digelar di Lapangan Eks MTQ selama dua hari dari tanggal 27 Agustus sampai dengan 28 Agustus.
Sedangkan Kadiv Keimigrasian mengucapkan permohonan maaf kepada Kadivyankum yang pindah tugas di Kantor Wilayah Sulawesi Barat sebagai Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM.
"Mewakili seluruh jajaran Keimigrasian saya mengucapkan permohonan maaf kepada Kadivyankum jika selama melaksanakan tugas, saya atau pun rekan-rekan Keimigrasian mempunyai salah baik yang disengaja maupun tidak disengaja, " ungkap Sjachril.