Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba bersama Kepala Subbagian Keuangan Dan BMN La Poku, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Kendari Herianto, Kepala Rupbasan Kelas I Kendari Acip Rasidi, Kepala Lapas Perempuan Kelas III Kendari Andi Wirdani Irawanti, Kepala Bapas Kelas II Kendari Teja Iskandar, Kepala LPKA Kelas II Kendari Hasrudin, Dan Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Unaaha yang diwakili oleh Kepala Subsi Pengelolaan Okki Oktaviandi, hadiri Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2024 di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kendari.
Kepala KPPN Kendari, Agung Mulyono menyampaikan bahwa Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan untuk mengevaluasi kinerja anggaran pada satuan kerja dalam memaksimalkan anggaran sebagai bagian dari pertanggungjawaban kepada masyarakat.
“Kegiatan rutin yang dilakukan untuk mengevaluasi kinerja anggaran pada satuan kerja dalam memaksimalkan APBN sebagai bagian dari pertanggungjawaban kita kepada masyarakat,” ujar Agung dalam sambutannya. Selasa (23/07/2024)
Kemudian, dalam kesempatan ini juga, Kepala Seksi Manajemen Satker dan Kepatuhan Internal KPPN Kendari, Ibnu Haris memaparkan materi terkait dengan evaluasi pelaksanaan anggaran.