Kendari - Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra melalui Kepala Bidang Pelayanan Hukum I Putu Dharmayasa menghadiri pembukaan ceremony “Sultra Maimo Cinta Rupiah” yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara bersama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara serta mitra lainnya, Jumat (07/06).
Bertempat di Atrium The Park Mall Kendari, acara ini memberikan kesan apik dan menarik animo masyarakat Sulawesi Tenggara. Pj. Gubernur Sultra yang diwakili oleh Sekda Provinsi Sultra Asrun Lio membuka acara sekaligus memberikan sambutan.
Maimo Cinta Rupiah hadir sebagai ajang apresiasi kekayaan budaya dan kreativitas produk lokal Sulawesi Tenggara. Pelaksanaan kegiatan yang dijadwalkan selama tiga hari (07-09 Juni 2024) menjadi moment yang sangat menarik untuk diikuti selain pengunjung dapat memahami sejarah mata uang rupiah, beberapa program talkshow, pameran produk UMKM dan Wastra Sultra dapat kita kunjung dalam event ini.
Hal ini tentunya untuk mendukung kampanye Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata Indonesia (Gernas BBI dan BBWI) serta Cinta Bangga Paham Rupiah.