Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba, didampingi Kepala Sub Bidang Administrasi Hukum Umum, Ardhy Rahman, menerima kunjungan tim Balai Harta Peninggalan (BHP) Makassar, Kamis (15/02/2024).
Kunjungan tim BHP Makassar yang dipimpin oleh JF Kurator Keperdataan Ahli Madya, Hidariah, dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi BHP Makassar dalam bidang Perwalian. Tim BHP Makassar akan melaksanakan kegiatan pengangkatan sumpah perwalian anak dan inventarisasi harta anak dibawah umur.
Kegiatan pengangkatan sumpah perwalian anak dan inventarisasi harta anak dibawah umur merupakan bentuk komitmen Badan Harta Peninggalan dalam menegakkan nilai-nilai kemanusiaan dan hukum untuk melindungi hak-hak anak dibawah umur dalam situasi yang membutuhkan perwalian khusus. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan di Aula Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra pada tanggal 15 Februari 2024.