Kendari - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengggara menggelar Uji Kompetensi Teknis Peserta Seleksi Pindah Instansi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) ke dalam Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2024.
Uji kompetensi yang dilaksanakan pada Jumat, (11/10/2024) di Aula Kanwil ini bertujuan untuk menjaring ASN-ASN yang memiliki kompetensi dan integritas tinggi.
Pada kesempatan ini, Kakanwil Kemenkumham Sultra Silvester Sili Laba menyampaikan bahwa seleksi ini merupakan bagian dari upaya Kemenkumham untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam meningkatkan kualitas layanan.
Kepala Bagian Umum, Ahmad Sahrun juga menjelaskan bahwa peserta seleksi akan melalui berbagai tahapan penilaian, mulai dari wawancara yang dilaksanakan hari ini, hingga uji kompetensi teknis.
Peserta seleksi yang berasal dari satuan kerja Pemerintah Daerah untuk wilayah Kanwil Kemenkumham Sultra berjumlah 13 orang yang dimana jika telah dinyatakan lolos akan ditempatkan pada posisi yang sesuai dengan kompetensinya.
Kegiatan seleksi ini dipimpin oleh Tim dari Biro Sumber Daya Manusia Sekretaris Jenderal Kemenkumham, dimana ketua tim yakni Tri Darma Manulang Kepala Bagian Perencanaan SDM dan Tata Usaha, dan anggotanya Fahmi Krisna Darmawan, Robby Robbany, dan Rahmat Syaefulloh.