Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sultra Ikuti Kegiatan Reviu dan Penelaahan RKA-K/L TA 2025

Kendari - Dalam rangka menindaklanjuti hasil reviu dan penelaahan RKA-K/L TA 2025, terdapat beberapa catatan yang menjadi perhatian seluruh satuan kerja dalam menyusun anggaran untuk menghasilkan belanja yang berkualitas.

WhatsApp Image 2024 08 05 at 15.26.12 b9d33c59

Menindaklanjuti hal tersebut Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tenggara Sjachril Bersama Kepala Bagian Program dan Humas Ruslan, Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan Jumaedy, beserta staf mengikuti Arahan Kepala Biro Perencanaan Ida Asep Somara terkait Penyusunan Anggaran Kementerian Hukum dan HAM TA 2025 secara virtual di Aula Kanwil. Senin (05/08/2024)

Dalam arahannya, Ida Asep Somara menekankan pentingnya perencanaan yang baik dan penggunaan anggaran sesuai alokasinya. Ia mengingatkan bahwa setiap satuan kerja harus berfokus pada efektivitas dan efisiensi dalam menyusun anggaran, guna menghasilkan belanja yang berkualitas. "Perencanaan yang matang dan penggunaan anggaran yang tepat sasaran adalah kunci untuk mencapai kinerja yang optimal dan memastikan pelayanan publik yang prima," tegas Ida Asep Somara.

Seluruh peserta yang hadir diingatkan untuk memperhatikan beberapa catatan hasil reviu yang menjadi perhatian utama dalam menyusun anggaran. Poin-poin tersebut mencakup perlunya penyusunan anggaran yang realistis, pengalokasian dana yang sesuai prioritas program, serta peningkatan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran. Langkah ini diambil untuk meminimalisir pemborosan dan memastikan bahwa setiap dana yang dikeluarkan memberikan manfaat yang maksimal.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh satuan kerja di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Sultra, dapat meningkatkan kualitas perencanaan anggarannya. Ini menjadi langkah penting dalam memastikan bahwa setiap rupiah yang dialokasikan dapat memberikan manfaat maksimal bagi pencapaian tujuan organisasi.

WhatsApp Image 2024 08 05 at 14.14.46 a164e176

WhatsApp Image 2024 08 05 at 14.14.45 822e67be

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI