Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Sultra Gelar Mobile IP Clinic 2024 : Edukasi Penelusuran Manfaat Informasi Paten Bagi Akademisi dan Instansi

Kendari - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Tenggara menyelenggarakan bimbingan teknis dengan tema "Bimtek Penelusuran dan Pemanfaatan Informasi Paten". Acara ini merupakan rangkaian pembukaan kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (Mobile IP Clinic) tahun 2024 yang terlaksana di Aula I Kanwil Sultra, Selasa (27/08).

Mobile Intellectual Property Clinic (Mobile IP Clinic) atau Klinik Kekayaan Intelektual Bergerak merupakan salah satu program unggulan Kemenkumham melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham bekerja sama dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Sulawesi Tenggara.

WhatsApp Image 2024 08 27 at 14.07.02 ebb7a74f

Mobile IP Clinic bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya Kekayaan Intelektual (KI) khususnya paten. Kegiatan ini menyasar para akademisi dari berbagai Perguruan Tinggi se-Sulawesi Tenggara dan instansi terkait dengan harapan mendorong guna pemanfaatan hak paten dalam melindungi temuan dan inovasi.

Bimtek penelusuran dan manfaat informasi paten dimoderatori oleh Abdi Tonglo selaku Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya serta narasumber yakni Pemeriksa Paten Ahli Muda dari DJKI Antario Terryandana dengan peserta berjumlah 50 orang antara lain dari Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) se-Sulawesi Tenggara, Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) se-Sulawesi Tenggara serta kalangan akademisi dari berbagai Perguruan Tinggi se-Sulawesi Tenggara.

WhatsApp Image 2024 08 27 at 14.07.59 c9dace95

Bimtek Mobile IP Clinic memfasilitasi beberapa hal, diantaranya layanan konsultasi, pendampingan pendaftaran, layanan penelusuran, pendampingan penyusunan spesifikasi paten (drafting patent), serta layanan pengaduan terkait paten.

Selain itu, para peserta juga mendapatkan kesempatan untuk berkonsultasi mengenai berbagai hal terkait dengan penelusuran, alur, serta informasi lain terkait paten.

Kegiatan Mobile IP Clinic ini merupakan salah satu komitmen Kanwil Sultra dalam meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya Kekayaan Intelektual (KI) serta sebagai upaya perlindungan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) khususnya bagi masyarakat Bumi Anoa.

WhatsApp Image 2024 08 27 at 14.07.34 acbf6fb3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI