Kendari - Kepala Divisi Keimigrasian, Sjachril, mengingatkan Jajaran Kantor Wilayah untuk meningkatkan profesionalisme dalam bekerja sesuai dengan tema Hari Pengayoman "79 Tahun Kementerian Hukum dan HAM Mengabdi untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045”.
Hal Tersebut sampaikan Sjachril saat memimpin apel pagi secara vitual bersama Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi La Ludi, Kepala Bidang HAM Saibuddin, Kepala Bagian Program dan Humas Ruslan dan Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian Heru Hartono, Selasa (06/08/2024).
Kadiv Keimigrasian mengatakan semangat kita dalam bekerja harus tulus sesuai dengan tema Hari Pengayoman. Tingatkan profesionalisme bekerja untuk kemajuan organisasi bukan untuk tujuan pribadi.
"Mari kita intropeksi diri, gunakan hati untuk mengabdi kepada negara, nusa dan bangsa, yang kita ambil atau kita terima dari sumpah jabatan sebagai hakikat yang tidak bisa terpisahkan dengan hati dan nurani kita", ungkapnya.
Selanjutnya arahan Kepala Bidang HAM menyampaikan persiapan jajaran Kanwil Sulawesi Tenggara untuk kegiatan Kumham Peduli, Kumham Berbagi berupa pembagian sembako yang akan didistribusikan kesejumlah pondok pesantren dan panti sosial.
Sedangkan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi menyampaikan beberapa hal penting: pertama persiapan kegiatan donor darah menyongsong Hari Pengayoman ke-79, kedua persiapan Upacara Penyerahan Remisi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan dan mengingatkan Kepala UPT untuk memerintahkan PPK segera membuat litmas baik litmas perawatan maupun litmas pembinaan.
Terakhir arahan Kabag Program dan Humas mengingatkan untuk mengikuti kegiatan pembukaan pembekalan purnabakti dan juga menyampaikan arahan Inspektorat Jenderal saat melakukan Desk Evaluasi RKT RB agar jajaran Kanwil Sultra dan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Keimigrasian untuk melakukan pengunggahan data dukung RKT RB sesuai dengan Waktu yang telah ditentukan.