Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Sultra Ikuti Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-63 Tahun 2024

WhatsApp_Image_2024-08-15_at_05.56.30_4.jpeg

Kendari - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara, Silvester Sili Laba, menghadiri Upacara Peringatan Hari Pramuka ke 63 Tahun 2024 yang diselenggarakan di lapangan upacara Provinsi Sulawesi Tenggara, Kamis (15/8/2024).

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Pejabat (PJ) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto, yang juga menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Gerakan Pramuka Sultra.

Membacakan sambutan Ketua Kwatir Nasional Pramuka, Budi Waseso. Andap Budhi Revianto mengatakan Gerakan Pramuka telah menunjukkan eksistensinya dalam mempersiapkan generasi muda dan selalu menjadi garda terdepan untuk membentuk anggota Pramuka yang berjiwa Pancasila. "Gerakan Pramuka telah menunjukkan peran pentingnya dalam mempersiapkan generasi muda yang berjiwa Pancasila dan menjaga keutuhan NKRI", ungkap Andap.

Lebih Lanjut PJ Gubernur Sultra menyoroti tantangan zaman yang penuh ketidakpastian, maraknya judi online yang menerpa generasi muda, aksi bullying, kasus narkoba, pornografi, hingga budaya asing yang telah menggerus semangat gotong royong dan nasionalisme generasi muda.

"Dalam menghadapi persoalan tersebut, Gerakan Pramuka sangatlah tepat untuk mengkanalisasi situasi saat ini. Gerakan Pramuka memberikan pendidikan life skill, soft skill, hard skill, serta dilengkapi dengan kecerdasan SESOSIF yaitu kecerdasan Spiritual, Emosional, Sosial, Intelektual, dan Fisik yang menjadi postur ideal seorang Pramuka sebagai generasi pembawa perubahan untuk bangsa Indonesia", lantunya.

Selain itu, Gerakan Pramuka juga telah melakukan adaptasi teknologi, turut andil dalam mewujudkan ketahanan pangan dengan membuat Sekolah Pertanian Terpadu yang bekerja sama dengan Food and Agriculture Organization (FAO), memberikan pelatihan kepemimpinan kepada generasi muda secara berkelanjutan, mengembangkan program kewirausahaan dalam rangka berkontribusi pada pembangunan ekonomi nasional, dan Gerakan Pramuka terus melakukan transformasi kurikulum agar bisa beradaptasi dengan kebutuhan zaman saat ini dan pada masa yang akan datang.

Mengakhiri sambutannya PJ Gubernur Sultra mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung Gerakan Pramuka. "Harapan saya, seluruh Kakak Pramuka dan stakeholder terkait terus bekerja keras untuk memajukan Gerakan Pramuka di masa kini dan masa depan sebagai aktor penggerak dan pilar kekuatan negara dalam menuju Indonesia Emas pada tahun 2045," pungkasnya.

WhatsApp_Image_2024-08-15_at_05.56.30_3.jpegWhatsApp_Image_2024-08-15_at_05.56.30_1.jpegWhatsApp_Image_2024-08-15_at_05.56.30_2.jpeg

 

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   +6813-55554600
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskemenkumhamsultra@gmail.com

 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
SULAWESI TENGGARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Abunawas No. VIIA, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93461
PikPng.com phone icon png 604605   0813-55554600
PikPng.com email png 581646   kanwilsultra@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskemenkumhamsultra@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI